Download Mp3, Trik dan Aneka Artikel

Senin, 20 April 2009

Merubah Ponsel Menjadi Kacamata Baca

Bila Anda ingin membaca tulisan yang sangat kecil, tapi Anda tidak punya kaca pembesar. Jangan bingung dulu.

Berikut tips cara merubah ponsel menjadi kacamata

1. Instal dulu aplikasi Nokia Magnifier di ponsel Anda. Aplikasi ini bisa didownload di http://betalabs.nokia.com/betas/view/nokia-magnifier. Aplikasi ini hanya bisa dijalankan oleh ponsel-ponsel yang memiliki kamera zoom dan autofokus.
2. Aktifkan aplikasinya, lalu dekatkan kamera ke media yang akan dibaca. Tampilan awal gambar akan terlihat buram. Untuk memfokuskan, tekan tombol OK, atau tombol joystick tengah. Jika sudah fokus, hurufnya akan terlihat jelas.
3. Apabila huruf yang tampil kurang besar, coba atur zoomnya dengan menggerakkan joystick ke atas dan ke bawah. Setelah itu tekan OK, untuk memfokuskan tampilannya.
4. Aplikasi ini juga dilengkapi dengan penyestabil, agar gambar yang ditangkaptidak bergerak terlalu cepat. Anda juga bisa mengubah tampilan menjadi lebih kontras. Atau Anda juga bisa mengubah tampilan seperti warna negative film, sehingga tampilan hurufnya akan tampak lebih jelas.

Selamat

.::Artikel Menarik Lainnya::.

0 komentar:

Posting Komentar